News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Gandeng TUV Rheinland dan Mitra Pendidikan, Indoasia Siap Cetak SDM Tangguh dan Berdaya Saing

Gandeng TUV Rheinland dan Mitra Pendidikan, Indoasia Siap Cetak SDM Tangguh dan Berdaya Saing


WARTAJOGJA.ID – Satu lagi pusat pelatihan dan pengembangan sumber daya manusia hadir di Jogja. PT Indoasia Sinergi Sejahtera resmi membuka kantor pusatnya di Banguntapan, Bantul, Selasa (16/7). Perusahaan ini bergerak di berbagai bidang layanan profesional mulai dari training dan sertifikasi, konsultasi bisnis, inspeksi, hingga outsourcing.

Kehadiran Indoasia memperkuat peran Yogyakarta sebagai kota pendidikan dan pusat pengembangan kompetensi kerja. Indoasia juga memperkenalkan Indo Asia Academy, lembaga pelatihan dan sertifikasi yang siap mencetak tenaga kerja tersertifikasi dan siap bersaing di level nasional maupun internasional.

Acara peresmian ini dihadiri berbagai pihak, termasuk dari dunia pendidikan, industri, dan sosial. Hadir antara lain TUV Rheinland Indonesia (mitra utama sertifikasi), Institut Pertanian Yogyakarta (INTAN), ISI Yogyakarta, Sekolah Vokasi UGM, Universitas Janabadra, JNT Cargo DIY-Jateng, serta Panti Asuhan dan Pondok Pesantren Muhammadiyah Al-Amin Gedong Kuning.

CEO PT Indoasia Sinergi Sejahtera, Sapto Hariyono, S.Hut., M.H, menyampaikan bahwa Indoasia hadir sebagai mitra konkret untuk kesejahteraan. “Kami ingin memberikan solusi yang nyata. Jangan pernah lelah untuk berjuang, dan jangan tinggalkan Tuhan. Indoasia ingin jadi bagian dari kolaborasi besar untuk kemajuan bersama,” ungkapnya.

Sapto juga memaparkan rencana besar perusahaan, termasuk kerja sama dengan mitra dari Tiongkok di bidang manufaktur. “Kami siapkan dua hektare lahan untuk pengembangan dan membuka lapangan kerja dalam jumlah besar,” tambahnya.

Perwakilan TUV Rheinland, Dian, menyampaikan dukungannya terhadap visi Indoasia. “Ini era kolaborasi. Indoasia tumbuh dari proses, dan proses itulah yang menjadi nilai tambah besar,” ujarnya.

Sementara itu, Heru dari APIDO Konsultan, sebagai mitra Indoasia di bidang konsultasi, menyampaikan harapannya agar Indoasia benar-benar memberikan dampak. “Sekarang sudah resmi, punya kantor. Harapannya, bisa maju bersama, menangani proyek bareng, dan melayani klien secara maksimal. Kepuasan klien adalah kunci,” tegasnya.

Kehadiran Indoasia menambah deretan perusahaan profesional yang berbasis di Jogja dengan fokus pada peningkatan kapasitas SDM dan pelayanan bisnis. Indoasia membuka ruang kerjasama dengan lembaga pendidikan, sektor industri, dan komunitas sosial di DIY dan sekitarnya.

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Post a Comment