News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

H+1 Lebaran, Wisatawan ke Pantai Gunungkidul Nyaris 40 Ribu, Bantul 25 Ribu Orang

H+1 Lebaran, Wisatawan ke Pantai Gunungkidul Nyaris 40 Ribu, Bantul 25 Ribu Orang


Pantai Sundak Gunungkidul (visitingjogja.com)

WARTAJOGJA.ID : Dinas Pariwisata Kabupaten Gunungkidul dan Bantul Yogyakarta sama-sama mencatat terjadi lonjakan signifikan kunjungan wisatawan lokal pada masa libur lebaran ini di kawasan pantai selatan Yogyakarta.

Sekretaris Dinas Pariwisata Gunungkidul, Hary Sukmono, mengatakan jika lebaran hari pertama Kamis 13 Mei kunjungan ke pantai masih 2.132 orang dan lebaran kedua Jumat 14 Mei sebanyak 16.120 orang, pada Sabtu 15 Mei kunjungan berlipat hampir tiga kali lipat. 

"Hari ini kunjungan ke pantai 39.149 orang," kata Hari, Sabtu.

Puluhan ribu wisatawan yang datang ke Gunungkidul itu, jika dipantau dari data pos retribusi terbanyak memasuki Pos Pantai Baron, Pos Jalur Jalan Lingkar Selatan (JJLS), Pos Pantai Ngrenehan, Pos Pantai Gesing, dan Pos Pantai Wediombo.

"Kunjungan hampir merata di semua pantai," kata Hari.

Sebuah video amatir sempat beredar di media sosial tentang padatnya kunjungan wisatawan ke salah satu pantai Gunungkidul, Pantai Drini. Sebagian dari wisatawan itu kedapatan berkerumun dan tak memakai masker. 


Tangkapan layar video warga kondisi keramaian di Pantai Kukup Sabtu (15/5) (ist)

Hari menuturkan Dinas Pariwisata telah memberlakukan kuota kunjungan masing-masing destinasi hanya 50% dari kapasitas normal. Jika ada wisatawan yang melanggar protokol kesehatan, dari awal masuk atau di pos retribusi masih akan diperingatkan secara baik-baik.

"Kalau masih bandel atau tidak memenuhi parsyaratan sesuai standar operasional prosedur (SOP) berlaku dalam protokol, kami minta putar balik," kata Hari.

Hari memastikan pemerintah tidak akan memberikan fasilitas seperti masker gratis dalam penegakan protokol kesehatan. Semua wisatawan wajib menyediakan sendiri alat pelindung diri sebagai syarat masuk destinasi, salah satunya harus memakai masker.

Untuk memantau gerakan kunjungan wisata lebaran ini, Pemerintah Kabupaten Gunungkidul melibatkan 359 personil gabungan dinas pariwisata, TNI, polri, dinas perhubungan, Satpol PP, dinas kesehatan, Tim SAR, dan BPBD.

Adapun Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Bantul, Kwintarto Heru Prabowo menuturkan, lonjakan kunjungan pantai di Bantul sudah terdeteksi dari hari kedua lebaran.

"Jika pada lebaran pertama (13/5) kunjungan ke pantai masih 3.565 orang, pada lebaran kedua (14/5) sudah menjadi 12.880 orang, dan pada Sabtu ini (15/5) ada 24.898 orang," kata Kwintarto.

Dominasi kunjungan ke pantai di wilayah Bantul antara lain Pantai Parangtritis dan Pantai Depok yang terkenal dengan sentra kuliner ikan lautnya. (Cak/Rls)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Post a Comment