News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Komitmen Jaga Lingkungan, Sido Muncul Sabet Anugerah Proper Emas Kementrian Lingkungan

Komitmen Jaga Lingkungan, Sido Muncul Sabet Anugerah Proper Emas Kementrian Lingkungan

 

 Direktur Sido Muncul, Irwan Hidayat (kanan)
dengan penghargaan Proper Emas

WARTAJOGJA.ID: Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) RI menganugerahkan penghargaan bergengsi Proper Emas kepada PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul Tbk atas dedikasi dan komitmennya dalam pengelolaan lingkungan.

Proper Emas ini menjadi penghargaan yang baru pertama kali diraih oleh Sido Muncul. Sebelumnya, empat tahun berturut-turut Sido Muncul menerima penghargaan Proper Hijau.

Proper sendiri merupakan singkatan dari Program Penilaian Peringkat Kinerja Perusahaan yang merupakan program evaluasi tahunan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Proper untuk mendorong industri agar dapat meningkatkan kinerja pengelolaan lingkungan, juga menekankan ketaatan terhadap peraturan lingkungan hidup.

Proper Emas untuk PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul Tbk itu diserahkan langsung Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI, Siti Nurbaya dan diterima Plan Manager Sido Muncul, Hadi Hartoyo di Jakarta, Senin (14/12/2020).

Dalam siaran pers nya Sido Muncul mengungkapkan, Proper Emas ini merupakan penghargaan yang baru pertama kali diraih oleh perusahaan ini. Proper sendiri merupakan singkatan dari Program Penilaian Peringkat Kinerja Perusahaan.

 “Penghargaan ini merupakan pengakuan sekaligus buah dari komitmen kami untuk menjaga kelestarian lingkungan,” kata Direktur Sido Muncul, Irwan Hidayat, Rabu (16/12/2020).

Irwan mengatakan, Sido Muncul akan terus berupaya menjaga kelestarian lingkungan, khususnya di kawasan Pabrik Sido Muncul di Semarang, Jawa Tengah. Salah satunya dengan menumbuhkan kesadaran untuk melindungi lingkungan sekitar.

“Bagi kami, menjaga bisnis itu sama halnya dengan menjaga lingkungan. Kalau bisnisnya sukses, maka lingkungan juga harus sukses. Sebuah perusahaan dapat dikatakan sukses, apabila ia bisa sukses dalam menjaga lingkungan sekitar,” tambah Irwan.

Sebelumnya, Sido Muncul telah menerima menerima Proper Hijau selama empat tahun sejak 2016. Proper Emas yang diterima tahun 2020 ini, menjadi puncak pengakuan terhadap program-program pelestarian lingkungan yang telah dilakukan perusahaan. Baik program internal yang berfokus pada upaya efisiensi penggunaan energi maupun pemanfaatan teknologi untuk menekan pencemaran lingkungan.

Juga program eksternal perusahaan, yang mengarah pada upaya membangun kesadaran bersama untuk menjaga kelestarian lingkungan.

“Kami berupaya membangun kesadaran untuk pelestarian lingkungan melalui banyak cara. Misalnya melalui Lembaga Konservasi Agrowisata Sido Muncul dengan koleksi dan pelestarian tanaman obat sejumlah 268 jenis tanaman dan 52 jenis satwa. Juga melalui konservasi ex situ untuk tanaman obat tribulus, kayu ules, cabe jawa, kapulaga,” kata Irwan.

Selain itu, Sido Muncul juga terus mendorong kegiatan corporate social responsibility (CSR). Kegiatan ini menyasar sejumlah desa di sekitar kawasan pabrik di Semarang. Adapun kegiatannya, antara lain berupa produksi makanan olahan, pengelolaan kawasan wisata dan kelompok tani dengan sejumlah komoditas unggulan.

“Perusahaan juga menggelar program di Kecamatan Nguter, Polokarto, Tawangsari, dan Sukoharjo Kab. Sukoharjo dengan sasaran petani melalui Desa Inspirasi Padi (DIPA),” kata Irwan. (Wit/Rls)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Post a Comment