Bursa Calon Ketua DPD Golkar DIY 2025-2030, Anggota DPR RI Singgih Januratmoko Serahkan Berkas
WARTAJOGJA.ID – Anggota DPR RI dari Golkar Dapil Jawa Tengah, Singgih Januratmoko resmi mendaftarkan diri sebagai balon calon Ketua DPD Partai Golkar DI Yogyakarta, pada Sabtu (17/05/2024) di Kantor DPD Partai Golkar DIY.
Singgih menjadi orang pertama yang mendaftar Bakal Calon Ketua Periode 2025-2030 yang dibuka Sabtu ini dan ditutup pada MInggu (18/05/2025) pukul 09.00 WIB atau pendaftaran hanya berlangsung selama 24 jam.
Singgih yang juga pengusaha asal Cebongan Sleman itu menyatakan telah mendapat dukungan 90 persen pemegang suara di tubuh Golkar DIY.
Ia mengatakan bahwa ada dorongan dari kader dan juga niat untuk semakin mengembangkan Golkar DIY.
“Saya mendaftar menjadi ketua DPD Golkar DIY, harapannya bisa diterima dan saya siap melengkapi persyaratan yang ada. Niat saya berjuang agar Golkar DIY ke depan semakin berkembang dan suara meningkat baik di provinsi maupun RI,” ungkapnya.
Sementara itu, Singgih Januratmoko mengungkapkan, meski dia menjadi terpilih menjadi anggota DPR RI dari Dapil Jateng, namun dia adalah putra daerah Yogyakarta, dan terpanggil untuk memajukan Partai Golkar di wilayah DIY.
“Semasa Pak Gandung Pardiman (Ketua DPD Partai Golkar DIY), perjalanan politik Partai Golkar DIY berjalan dengan baik. Prinsipnya saya akan berusaha meningkatkan ke depannya,” ujarnya.
Singgih juga mengungkapkan kalua Partai Golkar pernah menjadi yang nomer satu di DIY, namun dalam beberapa kali Pemilu, melorot. Bahkan perolehan kursi di legislatif pun terpengaruh. Karena itu dia akan berusaha memulihkan kondisi tersebut dengan menciptakan iklim politik yang lebih baik.
Diketahui, Partai Golkar memperoleh 6 Kursi di DPRD DIY, 5 kursi di DPRD Kota Yogya, Sleman, Bantul dan Gunungkidul, masing-masing memperoleh 6 kursi, dan Kulonprogo dengan 5 kursi.
Singgih juga mengklaim sudah mendapatkan dukungan 90 persen suara, termasuk izin dari Sri Sultan Hamengku Buwono X. “Golkar DIY selama ini sudah sangat baik, namun perlu ditingkatkan lagi,” ucap Singgih
Ketua Steering Committee Musda XI DPD Partai Golkar DIY Ihwan Setiawan menyatakan, Golkar DIY membuka pendaftaran bakal calon ketua yang akan dipilih melalui Musyawarah Daerah (Musda) XI 2025, dan memberikan kesempatan kepada seluruh kader yang memenuhi syarat untuk mendaftar.
“Kami sudah sampaikan ke seluruh kader Partai Golkar dan mengumumkan persyaratannya secara terbuka,” ujarnya.
Musda XI DPD Partai Golkar DIY akan digelar pada Minggu (18/5/2025), sekaligus menentukan Ketua DPD Partai Golkar periode 2025-2030.
Ihwan Setiawan menyampaikan, bakal calon Ketua DPD Partai Golkar DIY tetap harus memenuhi syarat yang ditentukan, antara lain rekomendasi dari DPP Partai Golkar dan dukungan suara minimal 30 persen dari pemegang hak suara dalam bentuk surat dukungan, aktif menjadi anggota Partai Golkar minimal lima tahun berturut-turut dan tidak menjadi anggota partai lain.
Musda juga akan menetapkan program kerja dan menilai pertanggung-jawaban DPD Partai Golkar DIY masa bakti 2020-2025.
Ditanya soal kemungkinan akan adanya calon tunggal, Ihwan menyatakan proses pemilihan tetap akan dilangsungkan sesuai mekanisme yakni pemilihan secara tertutup dari para milik hak suara di internal Partai Golkar yakni 11 orang yang terdiri dari DPD Kabupaten/Kota, Ormas Pendiri dan Ormas Sayap.
“Kalau nanti yang daftar cuma satu, kita nanti hitung dukungannya 50 plus 1. Jadi dengan 11 suara, minimal perolehannya 4 suara,” katanya.
Post a Comment