News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Dukungan Untuk Singgih Rahardjo di Pilkada Jogja 2024 Terus Mengalir, Sosok Paling Akrab Dengan Komunitas Olahraga

Dukungan Untuk Singgih Rahardjo di Pilkada Jogja 2024 Terus Mengalir, Sosok Paling Akrab Dengan Komunitas Olahraga

WARTAJOGJA.ID: Dukungan berbagai komunitas di Kota Yogyakarta untuk Singgih Raharjo dalam Pilkada Kota Jogja 2024 terus mengalir.

Jika sebelumnya komunitas sepeda yang bergerak memberi dukungan bagi mantan Penjabat Walikota Yogyakarta itu, pada Selasa 30 Juli 2024 ini, giliran komunitas pecinta olahraga lari di Kota Yogyakarta yang bergerak memberikan dukungan itu. 

Mereka menggelar deklarasi sembari mengawalinya dengan aksi lari bersama dengan rute perkotaan seperti melewati Tugu-Malioboro.

"Selama ini, dalam berbagai event yang digelar komunitas khususnya komunitas olahraga, hanya Pak Singgih yang tak henti terus hadir dan memberi dukungan. Sekarang kami ingin ganti yang memberi dukungan bagi beliau maju sebagai calon walikota Jogja pada Pilkada 2024 ini," kata pegiat komunitas lari Jumat Fun Bareng (JFB) Runners Rachma Nur Hidayati di kawasan Jalan Mas Suharto Kota Yogyakarta Selasa 30 Juli 2024.

Singgih, kata Rachma, hadir tak hanya pada event event besar. Bahkan event yang digelar secara sederhana di dalam perkampungan pun Singgih senantiasa berusaha hadir di sela kesibukan birokrasinya.

Bukan tanpa alasan komunitas olahraga itu mendukung Singgih yang juga mantan Kepala Dinas Pariwisata DIY itu bisa berlaga dalam Pilkada Kota Jogja 2024.

Kalangan komunitas olahraga di Kota Jogja sangat berharap pemimpin Kota Jogja di masa mendatang benar benar orang tepat. Yang bersedia turun ke bawah, menyapa dan hadir di tengah masyarakat serta tak lelah mendengarkan aspirasi masyarakat. Tak terkecuali para penghobi olahraga.

"Kepada Pak Singgih kami punya harapan sosok pemimpin ke depan memperhatikan berbagai sarana dan prasarana olahraga yang ada di Kota Jogja,"

"Jika dulu Jogja punya jalur sepeda, ke depan mungkin bisa direalisasika Pak Singgih jalur lari," imbuhnya.

Rachma menuturkan fasilitas bagi para penghobi lari di Kota Jogja terbilang cukup aman. Namun, itu hanya di titik-titik tertentu dan lebih banyak di pusat kota.

Pelari bisa berolahraga dengan aman di fasilitas olahraga seperti Stadion Mandala Krida ataupun di pedestrian Malioboro.

"Tapi kalau di jalan, kalau tidak pagi banget, kurang kondusif untuk lari. Sejauh ini baru di pusat kota dan jalur khusus pedestrian yang aman. Kalau di jalan umum kurang aman," jelas Rachma.

Di sisi lain, dia berharap wali kota ke depan bisa turut memajukan sport tourism di Kota Jogja. Apalagi olahraga lari kini tengah jadi tren di tengah masyarakat. Bahkan dengan memajukan sport tourism utamanya pada olahraga lari, tak menutup kemungkinan ini turut memajukan berbagai kampung yang ada. Sebab, tak jarang para pelari memilih menyambangi kampung sebagai rute lari.

"Lari merupakan sport tourism yang menjanjikan selama dua tahun belakangan ini setelah tren sepeda. Potensial sekali untuk kemajuan Kota Jogja, apalagi sekarang tiap minggu ada event lari," imbuhnya.

Rachma dan anggota komunitas lari lainnya mengaku telah menjatuhkan pilihan untuk mendukung nama Singgih Raharjo untuk maju pada kontestasi Pilkada mendatang. 

Dia menyebut, Kota Jogja membutuhkan sosok pemimpin yang sportif dan memperhatikan aspirasi para pegiat olahraga.

"Pak Singgih yang kami rasa tepat untuk itu," kata dia.

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Post a Comment