News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Bukan Hanya Hari Ini, Nuansa Baru Dari Elastic Band

Bukan Hanya Hari Ini, Nuansa Baru Dari Elastic Band


WARTAJOGJA.ID Elastic makin mantap sebagai unit pop yang siap menawarkan sesuatu yang lain dalam tiap proyek 
musiknya. 

Pada 6 Maret 2023 lalu, mereka baru saja merilis single keduanya yang bertajuk “Bukan 
Hanya Hari Ini”. 

Nuansa dengar dalam single anyar ini relatif berbeda dari rilisan perdana mereka,  “Mencari Kamu” pada September 2022 lalu. 

“Kalau tema, ya, masih seputar cinta, masih sama seperti yang sebelumnya. Tetapi suasana lagu 
dan nuansanya digarap dengan pendekatan yang berbeda,” kata Teguh Diswanto, gitaris yang ikut 
menulis lagu ini bersama vokalis Doni Johan Saputro. 

“Bukan Hanya Hari Ini” adalah jenis rilisan pop yang mudah dinikmati dan disukai siapa saja. 

Pada detik-detik awal, single ini langsung menyapa ruang dengar pemirsanya sekaligus 
membangun suasana lagu lewat petikan gitar elektrik Teguh yang kemudian lekas ditimpali oleh 
vokal Doni. Semuanya dilakukan dengan cara yang lembut dan harmonis. 

Sekilas, “Bukan Hanya Hari Ini” berkisah tentang seseorang yang menginginkan cinta yang lebih 
panjang dan tidak hanya berlaku singkat; bukan hanya hari ini. Keinginan yang lazim dan jamak 
dirasakan banyak orang. Dan Elastic ingin hadir menemani semua orang yang punya keinginan 
tersebut dengan rilisan terbarunya ini. 

Kini, single anyar ini telah dapat didengar di beragam platform musik, mulai dari Spotify, Joox, 
Youtube, Resso, hingga Apple Music.
Sementara untuk kian melengkapi pengalaman pemirsa menikmati “Bukan Hanya Hari Ini”, musik 
videonya juga sudah ditayangkan pada 13 Maret 2023 lalu di kanal YouTube Elastic Official 
Music. 

Elastic kembali bekerja sama dengan Thenny Feliciano sebagai sutradara untuk menghadirkan kemasan visual dari “Bukan Hanya Hari Ini”. 

Bocoran Album Perdana

Setelah melepas dua rilisan pop, kapankah Elastic akan merilis album perdananya?

Bella, manajer Elastic, menangkap pertanyaan para pendengar setia Elastic. Bella menjanjikan 
penantian itu tidak dalam waktu lama lagi. “Sekarang lagi finalin beberapa materi lagu yang lain,” 
kata Bella. 

Rencananya, akan ada delapan nomor bernuansa easy pop dan folk dengan harapan kompilasi 
menjadi sehimpun rilisan yang bisa menjangkau ragam selera pendengar yang luas dengan nuansa lagu yang variatif. 

Sebagian besar lagu dalam album perdana ini masih ditulis oleh Teguh 
Diswanto dan Doni Johan Saputro. Sementara Yohanes Kiki Marino akan lebih banyak terlibat dalam produksi album.

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Post a Comment