News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas AMIKOM Yogyakarta Membuatkan Identitas Visual LPK Weka Cipta Kreasi

Mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas AMIKOM Yogyakarta Membuatkan Identitas Visual LPK Weka Cipta Kreasi


(Dok. Anung Rifan Fauzi)

WARTAJOGJA.ID: Saat ini kreativitas merupakan salah satu pendukung kemajuan suatu lembaga melalui ide-ide yang dicetuskan oleh para pengurus atau sumber daya manusia yang tersedia. 

Terlebih saat ini kemajuan teknologi menjadi salah satu alat yang mendukung para generasi muda untuk menciptakan inovasi baru. 

Inovasi baru tak hanya tentang barang temuan fisik yang ditemukan melalui karya tangan di dunia nyata. 

Namun, saat ini melalui teknologi komputer dan software dapat menghasilkan karya unik dan bermanfaat yang dapat dijadikan sebagai tanda diri suatu organisasi atau identitas visual suatu lembaga.

Identitas visual sangat penting bagi organisasi karena merupakan salah satu penanda atau jati diri yang bermakna cukup kuat dan memiliki makna tertentu untuk suatu organisasi dan lembaga. selain itu, sebagai tanda pengenal organisasi kepada organisasi lain atau masyarakat luas tentang eksistensi lembaga atau organisasi tersebut. 

Salah satu lembaga yang mendapatkan dukungan mahasiswa untuk lebih memperhatikan identitas visual di suatu organisasi yaitu Lembaga Pelatihan Kerja (LPK) Weka Cipta Kreasi. 

Lembaga Pelatihan Kerja (LPK) Weka Cipta Kreasi merupakan salah satu tempat pelatihan kerja bagi masyarakat di Daerah Istimewa Yogyakarta dan sekitarnya yang menyediakan pelatihan kerja non-formal seperti Pelatihan Tata Boga, Batik Tulis, Batik Jumputan, Ecoprint, Kerajinan Kulit, dan Pelatihan Merajut. 

Lembaga Pelatihan Kerja (LPK) Weka Cipta Kreasi sudah berdiri dari tahun 2022 hingga kini. Namun salah satu yang menjadi permasalahan yakni tidak adanya Identitas Visual dari lembaga ini. 

Oleh karena itu, Lembaga Pelatihan Kerja (LPK) Weka Cipta Kreasi bersama mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas AMIKOM Yogyakarta Anung Rifan Fauzi bekerja sama dalam menciptakan identitas visual sebagai materi laporan skripsi karya visual yang beralamat di Jalan Mendungan UH 7/572 RT 032 RW 011 Giwangan Umbulharjo Yogyakarta.

Upaya yang dilakukan oleh Anung dilatarbelakangi oleh tidak adanya identitas visual LPK Weka Cipta Kreasi. Padahal, identitas visual merupakan elemen penting pada media promosi dalam mengenalkan LPK tersebut kepada masyarakat. 

Berangkat dari masalah tersebut, Anung menciptakan logo yang nantinya akan digunakan untuk pembuatan kartu nama, kop surat, papan nama, hingga souvenir.

LPK Weka Cipta Kreasi merupakan lembaga pelatihan yang mensosialisasikan kegiatan pelatihan keterampilan kepada masyarakat untuk menciptakan lulusan yang kompeten dan siap masuk dalam dunia usaha dan kerja. 

Akan terus berusaha membangun kinerja terbaik guna melayani kebutuhan masyarakat dalam segi edukasi baik dalam bentuk formal maupun nonformal.

“Dengan adanya perancangan karya ini, saya harap dapat membuka kesempatan LPK Weka Cipta Kreasi lebih dikenal luas serta mempermudah masyarakat dalam mengingat LPK Weka Cipta Kreasi melalui identitas visual yang diaplikasikan pada berbagai media,” ujar Anung.

"Saya berterimakasih karena telah dibantu untuk mengenalkan LPK ini kepada masyarakat. Semoga karyanya dapat bermanfaat untuk penulis maupun masyarakat yang lain dan kedepannya bisa menjadi tumpuan untuk penulis agar lebih maju lagi", tutur Dyah Maydhaningrum, S.IP., M.M., ketua penyelenggara LPK Weka Cipta Kreasi.

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Post a Comment