News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Jembatan Plunyon Lereng Merapi Jadi Lokasi Syuting KKN di Desa Penari, Ini Eksotismenya

Jembatan Plunyon Lereng Merapi Jadi Lokasi Syuting KKN di Desa Penari, Ini Eksotismenya




WARTAJOGJA.ID : Sejumlah kabupaten di wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) turut menjadi latar film bergenre horor yang tengah naik daun, KKN di Desa Penari, yang gencar diputar di bioskop mulai akhir April 2022 lalu.

Selain destinasi Batu Kapal Kabupaten Bantul dan Pedukuhan Ngluweng- Playen, Kabupaten Gunungkidul, lokasi syuting film itu juga turut mengambil latar di Kabupaten Sleman.
Di Sleman, latar yang diambil film yang disutradarai Awi Suryadi itu tepatnya di Jembatan Plunyon, lereng Gunung Merapi atau persisnya Desa Umbulharjo, Kecamatan Cangkringan.
Jembatan Plunyon sendiri bagian wisata alam Plunyon-Kalikuning, yang masuk kawasan Taman Nasional Gunung Merapi (TNGM) dan dikelola kelompok sadar wisata Kalikuning Park.
“Syuting filmnya (KKN Desa Penari) akhir 2019 lalu,” kata pengelola wisata alam Plunyon-Kalikuning, Sargiman Rabu 18 Mei 2022.
Sargiman menuturkan, selama proses pengambilan gambar di jembatan sepanjang 700 meter yang dibangun tahun 1982 silam itu sendiri dilakukan secara tertutup.
“Prosesnya sampai empat hari, tiga hari untuk ambil gambar, satu hari mau ambil gambar tapi batal karena gunung Merapi saat itu tertutup kabut, tidak kelihatan,” kata Sargiman.
Menurut Sargiman, secara umum proses pengambilan gambar itu sendiri berlangsung lancar. “Tidak ada kendala apapun selama syuting berlangsung, istilahnya sudah kulonuwun (permisi),” kata dia. 
Jembatan Plunyon sendiri terdapat dua bagian terpisah yang berada di samping dan atas Kali Kuning, sungai yang berhulu Gunung Merapi. Pada erupsi dahsyat Merapi tahun 2010 silam jembatan tersebut sempat rusak dan mengalami perbaikan. 
Lokasi jembatan itu sendiri menjadi favorit pesepeda yang mengambil rute di lereng Merapi. Suasananya yang asri dan sejuk serta berlatar Gunung Merapi menjadi daya tarik para pegowes sekedar berhenti untuk beristirahat sejenak sembari berswafoto.
“Plunyon sendiri kan bahasa Jawa artinya licin, karena di bawah Kali Kuning ini banyak batu-batu yang licin,” kata dia. (Fub/Tas)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Post a Comment