News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Deteksi Omicron, Sultan HB X Monitor Ketat Fluktuasi Kasus Harian

Deteksi Omicron, Sultan HB X Monitor Ketat Fluktuasi Kasus Harian


Ilustrasi Omicron (ist)

WARTAJOGJA.ID : Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Sri Sultan Hamengku Buwono X  memonitor ketat fluktuasi kasus baru harian yang muncul di Yogya Januari ini bersamaan meningkatnya penyebaran varian Covid-19 Omicron khususnya di Jakarta.

Pemda DIY saat ini tengah menanti hasil penelitian laboratorium atas 15 sampel dicurigai Omicron yang dikirim oleh Pemerintah Kota Yogyakarta dan Kabupaten Kulon Progo. 

"Kami dapat report kasus aktif saat ini di Yogya yang dirawat di ranjang ICU (kritikal) ada 7 dan di ranjang non kritikal hanya 16 pasien, jadi yang di rumah sakit ada 23," kata Sultan Jumat 14 Januari 2022.

Adapun dari laporan Gugus Tugas Covid-19 DIY,  kasus aktif per Jumat ini totalnya tercatat 104 kasus. Sebagian besar pasien menjalani isolasi mandiri.

Sultan menuturkan monitoring fluktuasi kasus saat ini penting demi mencegah terjadi lonjakan kasus Covid akibat varian Delta seperti pertengahan tahun lalu.

"Karena yang baru-baru ini biarpun ada, relatif juga tanpa gejala," kata Sultan 

Sultan menjelaskan, dinamika kasus Covid-19 di DIY saat ini bisa relatif cepat melandai karena penularan yang terjadi dalam lingkup kecil seperti keluarga sehingga penanganan jauh lebih mudah.

Dengan masih dilakukannya penelitian sampel yang ada, Sultan mengaku belum mengetahui persis apakah varian tersebut sudah masuk Yogyakarta atau belum. 

"Kita tidak bisa membedakan Omicron atau tidak selain dari hasil laboratorium," kata dia.

Sultan menuturkan Omicron seperti serpihan dari varian Delta yang sama sama perlu diwaspadai. Terlebih penularan Omicron lebih cepat.

Gugus Tugas Penangan Covid-19 DIY mencatat sejak 1 hingga 14 Januari 2022, kasus baru harian Covid-19 DIY tak pernah lebih dari 10 kasus.

"Penambahan kasus terkonfirmasi Covid-19 di DIY hari ini sebanyak 3  kasus, positivity rate harian per hari ini 0,04 persen," kata Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan Covid-19 DIY Berty Murtiningsih. (Noe/Yat)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Post a Comment