News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

PAN Pastikan Kursi AB 1 Kota Yogya Tahun 2024 Milik Heroe Poerwadi

PAN Pastikan Kursi AB 1 Kota Yogya Tahun 2024 Milik Heroe Poerwadi

 

Pelaksanaan Muscab-Musran Bareng PAN Kota Yogya di Hotel Saphir, Minggu (11/4). 

WARTAJOGJA.ID:  Wakil Walikota Yogyakarta Heroe Poerwadi dipastikan menjadi calon tunggal yang akan diusung Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PAN Kota Jogja sebagai Walikota Yogyakarta pada Pilkada 2024 nanti.

Kepastian menjamin kursi AB 1 Kota Yogyakarta untuk Heroe Poerwadi itu mengemuka kembali pada Pelaksanaan Muscab-Musran Bareng PAN Kota Yogya di Hotel Saphir, Minggu (11/4). 

"Untuk Pilkada 2024, kami menegaskan bahwa hasil Musda Januari lalu, sudah jelas DPD PAN Kota Jogja mengusung Saudara Heroe Poerwadi sebagai calon Walikota," tegas Ketua DPD PAN Kota Jogja Arif Noor Hartanto, di sela acara.

Heroe Poerwadi di tingkat internal akan diperjuangkan untuk mendapatkan Surat Keputusan (SK) dan kepercayaan dari DPP PAN. 

"Kepastian mengusung Heroe Purwadi sebagai calon walikota ini kalau ditakar dengan karat emas adalah 24 karat," kata Inung, sapaan Arif Noorhartanto.

Hanya saja, ujar Inung, dengan kepastian mengusung Heroe Poerwadi itu, ada tugas berat yakni ketika masa jabatannya habis di 2022 dan menuju 2024 maka sosok Heroe jangan sampai pudar di hati masyarakat.

Menurut Inung bagi PAN yang terpenting saat ini terus melakukan konsolidasi organisasi secara terus menerus. Salah satu bagian penting dalam penataan dan konsolidasi itu adalah pelaksanaan Muscab dan Musran. "Nah pelaksanaan Muscab-Musran ini kita laksanakan sedini mungkin dibandingkan dengan target waktu dari DPP yang memberi waktu sampai akhir tahun 2021," ujarnya. 

Inung menegaskan melalui konsolidasi organisasi yang konsisten maka target politik PAN pada pemilu 2024 mendapatkan delapan kursi akan dapat teraih. Mantan Pimpinan DPRD DIY itu  itu menilik pada hasil pemilu 2019, PAN mampu menambah satu kursi, dari sebelumnya lima kursi menjadi enam kursi.  "Menilik pada hasil pemilu 2019 maka sesungguhnya ada peluang untuk menambah lebih dari satu kursi," katanya. 

Inung tak begitu mengkuatirkan saat ditanya munculnya embrio Partai Ummat bentukan tokoh pendiri PAN, Amien Rais. 

"Kami mengabaikan apakah akan ada partai baru ataukah tidak, karena kehadiran partai baru juga tidak sederhana untuk menjadi peserta pemilu. Energi kami kami fokuskan untuk sedini mungkin melakukan konsolidasi organisasi secara terus menerus dalam meraih target politik pada 2024 mendatang," kata politisi asal Kotagede itu. 

Penegasan meningkatkan perolehan jumlah kursi PAN di DPRD Kota Jogja pada pemilihan 2024 juga disampaikan Sekretaris DPW PAN DIY, Indaruwanto Eko Cahyono. 

"Satu-satunya daerah di DIY yang mengalami peningkatan suara pada pemilu 2019 adalah Kota Jogja, dari sebelumnya lima kursi, maka 2024 kita tingkatkan menjadi delapan kursi, " kata ndaru dalam sambutan membuka pelaksanaan Muscab-Musran PAN di Kota Jogja, tersebut. 

Ketua Fraksi PAN itu juga mengungkapkan Heroe Poerwadi akan menjadi usungan calon Walikota Jogja dari PAN pada pilkada 2024. Menurutnya meskipun Heroe Poerwadi yang saat ini menjabat sebagai Wakil Walikota Jogja akan berakhir masa jabatannya pada 2022, namun hal itu tak menjadikan masalah. Bagi PAN ada hikmah politik dibalik pelaksanaan pilkada serentak pada 2024. 

"Hikmah pelaksanaan pilkada 2024 adalah karena menunggu PAN dapat delapan kursi, dulu. Sehingga dengan jumlah delapan kursi kita akan lebih percaya diri mengusung calon Walikota, " kata politisi asal Kotagede, itu. 

Pelaksanaan Muscab-Musran sendiri berlangsung tertinggi dan lancar, diikuti seluruh 14 kecamatan dan seluruh unsur dari 45 ranting se-Kota Jogja. (Fin/Rls)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Post a Comment