Dinilai Punya Kapasitas, Menantu Amien Rais Calon Ketum Partai Ummat
WARTAJOGJA.ID : Menantu politisi senior Amien Rais, Ridho Rahmadi, santer dikabarkan akan memimpin Partai Ummat.
Amien Rais rencananya akan memimpin deklarasi Partai Ummat itu secara daring pada Kamis 29 April 2021.
"Soal nama Edo (Ridho Rahmadi) itu memang sudah beredar, tapi nantilah, biar Pak Amien Rais sendiri yang mengumumkan ketua umumnya saat deklarasi, kan semua belum definitif," kata Ketua DPW Partai Ummat DIY Nazaruddin Selasa petang 27 April 2021.
Nazar yang juga mantan Ketua DPW PAN Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) itu hanya mengatakan bahwa Edo dari penilaiannya merupakan sosok muda yang punya kapasitas kepemimpinan, punya keahlian, dan punya latar pendidikan bagus dengan gelar doktor lulusan luar negeri.
Edo juga saat ini merupakan dosen tetap Jurusan Teknik Informatika
di Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta. Dilansir dari situs resmi UII, Edo mendapatkan gelar doktornya di Radboud University, salah satu universitas di Nijmegen, Netherlands.
"Jadi menurut saya kalau di Partai Ummat nanti, Edo itu akan bisa membantu meletakan dan memulai konsep manajerial partai yang berbasis data maupun IT (teknologi informasi)," kata Nazar.
Nazar pun merespon anggapan Partai Ummat akan Amien Rais sentris jika benar menunjuk Edo selaku menantu sebagai ketua umum Partai Ummat.
"Mau menantu, teman, anak kan semua sah-sah dan mungkin saja to? Ini kan juga belum definitif (ketua umum dan pengurus), baru kabar beredar, nanti kalau sudah definitif baru kami bicara," kata Nazar yang juga loyalis Amien Rais.
"Kalau soal cap-cap itu semua bisa dicap, saya misalnya kalau jadi ketua umumnya nanti dicap anak buahnya Amien Rais, lha ini semua yang gabung Ummat kan memang pasukannya Amien Rais," Nazar menambahkan. (Cak/Rls)
Post a Comment