News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Dengan Protokol Kesehatan Ketat, Kustomfest 2020 Diikuti 150 Karya

Dengan Protokol Kesehatan Ketat, Kustomfest 2020 Diikuti 150 Karya





WARTAJOGJA.ID : Ajang modifikasi Kustomfest 2020 tetap digelar di tengah pandemi Covid-19.

Mengusung tema Unrestricted, perhelatan kali kesembilan yang digelar 15-31 Desember 2020 itu dipusatkan di venue lebih kecil yakni Jogja National Museum atau JNM. Bukan di Jogja Expo Center (JEC) yang selama ini jadi langganan Kustomfest tahun-tahun sebelumnya.

Alih alih menggelar dengan ingar bingar, kali ini lebaran kustom kulture dirancang dengan khidmat, lebih dari 150 karya dihadirkan dalam konsep galeri seni/museum. Dari karya itu, separonya merupakan karya sepeda motor dan sisasanya mobil, die cast, sepeda dan Vespa.

Para peserta eksebisi yang telah melalui proses kurasi akan tampil dalam ruang pamer dengan sentuhan artistik.

“Perhelatan kali ini kami ingin menunjukan ke masyarakat luas bahwa di situasi pandemi ini bukanlah keterlarangan untuk berkarya, semua pihak harus terus produktif untuk terus berproses menciptakan kreasi," kata pendiri sekaligus Direktur Kustomfest Lulut Wahyudi Rabu 16 Desember 2020.

Lulut mengatakan perbedaan mendasar gelaran kali ini bukan sekedar peserta lebih sedikit, ruang lebih kecil juga pengunjung yang dibatasi hanya 240 orang saja per hari yang dibagi dalam 4 sesi. 

Namun juga cara menyajikan karya pesertanya yang sangat berbeda dibanding gelaran sebelumnya. 

"Karya disajikan dengan format galeri museum, dengan pengaturan tata letak, tata ruang, pencahayaan yang benar berbeda. Berbagai konten highlight dihadirkan berkolaborasi dengan berbagai entitas kustom kulture di Yogyakarta,” ungkap Lulut 

Sebelum pandemi, gelaran Kustomfest selama 2 hari pada 2019 lalu dikunjungi sebanyak 28 ribu orang.

Dalam ajang tahun ini Kustomfest juga kali pertama tidak menggelar pentas musik serta tidak ada lucky draw atau hadiah undian. Tak ada pula kontest bagi peserta. 

"Gelaran kali ini kami ingin bilang 'Jangan Berisik ! Sedang ada ibadah kustom oleh Kustomfest di Jogja'," ujar Lulut menggambarkan tak ada hingar bingar dan kerumunan dalam event ini.

Perhelatan kali ini melibatkan kolaborasi lintas komunitas seperti Jogja Volkswagen Festival - VCY, Jogja Holden Day – Holden Jogja ,  Bangkit Bersama – Tattoo Merdeka ,   Soloboration - BURNOUT, Old Skool BMX – OS BMX JOGJA, Vespa Paradise – Speed Scooter Syndicate -id.946, Craft, Chooper, Chatter – Pendhapa Art Space, Diecast & Diorama Collection – Dinggo House , Daddys Jokes Day Out.  

Harga  tiket masuk KUSTOMFEST 2020 #UNRESTRICTED adalah senilai Rp. 80.000,- untuk sekali masuk 

Sesi kunjungan dibagi dalam empat waktu : 10.00- 12.00 WIB,  13.00- 15.00 WIB,  16.00-18.00 WIB dan 19.00 - 21.00 WIB.  

"Sesuai dengan protokol kesehatan yang berlaku, satu sesi kunjungan dibatasi maksimal 60 orang," kata dia.

Lulut mengatakan dengan protokol kesehatan pencegahan Covid-19 yang ketat di mana pengunjung diwajibkan mematuhi syarat dan ketentuan kunjungan. 

Sesuai dengan prosedur yang dicanangkan pemerintah untuk penyelenggaraan kegiatan, pengunjung dan penyelenggara wajib memperhatikan aspek CHSE Cleanliness (kebersihan), Health (Kesehatan), Safety (Keamanan), Environment Sustainability. (Cak/Rls)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Post a Comment