News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Joko S.Widiyanto Jabat General Manager Baru Pesonna Hotels Yogyakarta

Joko S.Widiyanto Jabat General Manager Baru Pesonna Hotels Yogyakarta


Caption: Serah terima jabatan
Tommy Agung Kartika Cluster General Manager Pesonna Hotels Yogyakarta (lama) kepada Joko S. Widiyanto, CHA Cluster General Manager Pesonna Hotels Yogyakarta (baru) dan dilantik oleh Direktur Utama PT. Pesonna Indonesia Jaya Sriyani MM

WARTAJOGJA.ID :  PT. Pesonna Indonesia Jaya sebagai anak perusahaan PT. Pegadaian ( Persero )  mengangkat Cluster General Manager baru pada saat acara Rapat Kerja Terbatas (Rakortas) Semester 1 yang berlangsung dari 3- 4 Agustus 2020. 

Tongkat estafet kepemimpinan tersebut di serahkan Tommy Agung Kartika Cluster General Manager Pesonna Hotels Yogyakarta  yang sebelumnya,  kepada Joko S. Widiyanto, CHA yang sebelumnya beliau adalah General Manager Pesonna Hotel Gresik. 

"Pengangkatan Cluster General Manager baru Pesonna Hotels Yogyakarta ini berlangsung di Pendopo Ballroom Pesonna Hotel Malioboro Yogyakarta, yang dihadiri oleh jajaran direksi, dan manajemen PT. Pesonna Indonesia jaya dan bersifat internal serta dihadiri langsung oleh Direktur Utama PT. Pesonna Indonesia jaya, Ibu Sriyani MM," ujar Public Relation Coordinator & Graphic Designer Pesonna Hotels Yogyakarta Yopi Adhi Putranto melalui siaran pers Jumat 21 Agustus 2020.

Ia menjelaskan Joko S. Widyanto, CHA adalah seorang putra asli  Yogyakarta yang memiliki pengalaman dunia perhotelan selama 32 tahun.

"Pengalaman beliau diperoleh dari berbagai brand hotel ternama nasional maupun internasional di seluruh Indonesia. Seperti Melia Purosani, Grand Candi, Novotel, Ibis Hotel Grand Tjokro, Aston dan lainnya," ujarnya.

Pesonna Hotels Yogyakarta berharap dan mendoakan Joko S. Widiyanto sukses dalam peran barunya di Pesonna Hotel Malioboro dan Pesonna Hotel Tugu yang akan mulai bertugas pada bulan Agustus 2020 ini. (Inf/Rls)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Post a Comment